Hari Kamis (19/12/2013) Program Studi Teknik Konversi Energi, Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Semarang mengadakan acara peresmian Lab DCS yang baru. Dalam acara tersebut, peresmian dilakukan secara sederhana dan dihadiri oleh para dosen-dosen Prodi Teknik Konversi Energi, Kaprodi Teknik Konversi Energi, Dwiana Hendrawati, ST, MT serta Bapak Kunto Purbono selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Semarang di Laboratorium KE.
Laboratorium DCS ini nantinya akan digunakan sebagai bahan ajar praktikum mahasiswa Teknik Konversi Energi Politeknik Negeri Semarang. Telah kita ketahui bahwa perusahaan-perusahaan di Indonesia seperti PLN misalnya menggunakan DCS sebagai kontrol sistem dalam Pembangkit Tenaga Listrik. Maka dari itu, dengan adanya lab DCS ini sangat menunjang sekali untuk menjamin lulusan Teknik Konversi Energi Politeknik Negeri Semarang yang lebih berkualitas dan benar-benar siap untuk bekerja di perusahaan-perusahaan ternama di Indonesia bahkan luar Indonesia.
Peresmian Lab DCS Prodi KE Polines 2013 |
0 komentar:
Posting Komentar